Email Marketing, Sebuah Fakta Yang Mematahkan Mitos
“Masa iya dari 24 jam gak bisa saya ‘luangin’ sejam untuk belajar”
Sebuah kalimat simple namun menyiratkan komitmen dan semangat belajar yang tinggi dari seorang newbie untuk menguasai email marketing
Di lain sisi…
“Emang masih ada yang baca email? Bukankah sekarang orang lebih memilih medsos untuk berbisnis online?”
Mitos bahwa “Email Marketing udah mati” masih tertanam dalam pikiran banyak orang
Ok, mari kita bedah satu persatu.. (walau saya bukan ahli bedah)
- Jika email sudah tidak penting, mengapa saat mengirimkan dokumen penting melalui email dan bukan melalui FB atau IG?
- Mengapa saat Anda hendak mendaftar aplikasi apapun , yang muncul adalah sebuah kotak optin dan menyuruh anda menuliskan… alamat email!
Menurut Neil Patel di th 2018 email marketing masih merupakan channel marketing paling efektif, mengalahkan social media, SEO, and affiliate marketing.(detail )
Menurut salah satu survey mengatakan Email marketing menghasilkan 4200% ROI ($42 for every $1 spent), detail di sini
Bagaimana perbedaan Email dan sosmed saat ingin promosi jualan Anda:
Jika Menggunakan Facebook
Anda posting tentang produk, berapa banyak dari followers Anda yang bisa melihat postingan Anda?
Kawan, algoritma FB selalu berubah, dan tidak bisa semua friendlist Anda melihat postingan, apalagi yang jarang berinteraksi
Mau ingin dilihat semua followers Anda?
Lakukan iklan berbayar!
Dan semakin besar anda berani memasang budget tinggi, potensi Anda akan semakin besar.
Bagaimana hasilnya?
Sebuah gelengan kepala… tidak ada jaminan untuk hasil yang bagus
Pernahkah Anda membayangkan jika suatu saat FB menerapkan algoritma baru dimana semua harus berbayar atau tiba-tiba list followers Anda lenyap karena akun di banned?
Bagaimana jika menggunakan Email Marketing?
Anda menyiapkan satu link halaman website atau sebuah landing page dan setiap orang yang tertarik untuk mendapatkan hadiah dari Anda akan memasukkan alamat emailnya
Anda sudah merancang sebuah email series yang akhirnya akan mengarahkan ke sebuah sales page secara otomatis, dan langsung terkirim ke SEMUA subscriber Anda TANPA BIAYA IKLAN
Anda bisa membayangkan?
Bagaimana jika Anda bisa mengkonversi seorang prospek menjadi kustomer dengan email dan secara otomatis?
“If Social Media is the cocktail party, then email marketing is the ‘meet up for coffee’. The original 1 to 1 channel.” Erik Harbison
Dan saya hanya memberi gambaran SATU contoh keunggulan dari email marketing, dan masih banyak keunggulan lainnya yang selama ini tersembunyi
Apa lainnya?
Nantikan terus artikel selanjutnya
~CCL